“Dalam laga grand final yang dihelat di Stadion Mini Gema Samadua tersebut, tuan rumah harus berbesar hati dengan raihan juara kedua. Sementara juara ketiga diperoleh secara bersama oleh Mawar FC dan PS PKP.”
ANTARANNEWS.COM|TAPAKTUAN – Omicron FC berhasil meraih juara Open Turnamen Sepak Bola Aceh Selatan-Abdya Piala Hendri Yono, usai menumbangkan PS Gema Samadua dengan skor 4-3 lewat adu penalti pada Jumat (25/3/2022).
Dalam laga grand final yang dihelat di Stadion Mini Gema Samadua tersebut, tuan rumah harus berbesar hati dengan raihan juara kedua. Sementara juara ketiga diperoleh secara bersama oleh Mawar FC dan PS PKP.
Selain itu juga turut diumumkan individual terbaik, diantaranya Kiper terbaik yakni Ajrul (PS Gema), top skor diraih oleh Wanda (Omicron FC), dan pemain terbaik yaitu Ivan (PS Gema).
Hendri Yono selaku yang menginisiasi turnamen tersebut mengaku bangga dengan kegiatan yang sukses dilakukan dengan lancar sejak event dibuka. Ia berharap melalui open turnamen Aceh Selatan-Abdya ini dapat melahirkan bibit pemain yang dapat bersaing di tingkat provinsi dan nasional.
“Saya yakin dan percaya bahwa sepak bola Aceh Selatan akan maju dan sukses dengan pemain-pemain yang unggul sebagaimana yang kita lihat saat ini,” ungkap Sekretaris Komisi III DPR Aceh ini.
“Insyaa Allah kegiatan seperti ini dan yang lebih besar akan kita helat lagi nantinya, sehingga olahraga kita betul-betul maju,” ungkap Ketua PKP Aceh yang juga putra Aceh Selatan ini.(*)
Jalan Pertandingan
PS Gema tampil mendominasi pada awal pertandingan, tekananan yang dilakukan melalui lini tengah cukup membahayakan gawang Omicron FC yang dikawal oleh Fuadi.
Pada menit ke 12, PS Gema berpeluang menciptakan gol melalui umpan manis dari Fernandes, namun belum dapat diselesaikan dengan sempurna oleh Rio.
Sementara itu, Suhen dkk dari Omicron mencoba melakukan perlawanan melalui umpan lambung yang disodorkan di mulut gawang PS Gema. Bahkan pada menit ke 18, bola crossing hampir membuahkan gol. Namun bola mampu dihalau oleh petahanan tim di bawah asuhan Haris ini.
Kamampuan individual Rio dengan Fernandes kerap merepotkan pertahanan Omicron FC. Pada menit 35, umpan terobosan yang diberikan Fernandes kepada Herman lagi-lagi membahayakan gawang Omicron FC. Bola mendatar tersebut masih dapat ditepis oleh penjawa gawang sehingga mengagalkan peluang gol.
Omicron FC mencoba memanfaatkan counter attack dari sisi sayap kiri. Bola lambung dari Habibi tersebut juga belum mampu merubah kedudukan.
Jual beli serangan terus bergulir di lapangan PS Gema tersebut, kedua klub saling memberikan tekanan, namun skor masih 0-0 hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, para punggawa Omicron FC terlihat mendominasi permainan. Tekanan demi tekanan masih mampu dihadang oleh pertahanan PS Gema.
Tak ingin kecolongan, PS Gema melakukan tekanan melalui permainan bola pendek. Trio (Rio, Herman, Fernandes) lagi-lagi membuat pertahanan anak asuhan Eky untuk bekerja lebih ekstra.
Pada menit ke 52, Rio mendapatkan peluang untuk menciptakan gol melalui sodoran bola Fernandes, tetapi tembakan tersebut masih membentur betis pertahanan Omicron FC hinggal bola melambung ke luar lapangan.
Zaki dari Omicron memiliki peluang di menit-menit akhir pertandingan. Bola yang disodorkan di depan gawang oleh Wanda itu melambung tinggi di sisi kawan gawang.
Peluit panjang pun ditiupkan, kedudukan masih 0-0 hingga di lanjutkan penalti dan berakhir dengan skor 4-3 untuk kemenangan Omicron FC.(*)
Susunan Pemain:
PS Gema: Ajrul, Ival, Khadafi, Bagus, Roka, Ampon, Rio, Rival, Rejil, Herman, Fernandes.
Omicron FC: Fuadi, Andri, Suhen, Jati, Munawar, Andi, Yasril, Faumi, Wanda, Zaki, Habibi.